
Biaya Pembuatan Website Perusahaan Ini Rincian Hematnya
Biaya Pembuatan Website Perusahaan – Situs website menjadi salah satu aset digital yang memiliki peran penting bagi marketing bisnis baik untuk produk fisik maupun digital, semuanya pasti butuh website. Namun tidak sedikit juga yang merasa kalau web ini tidak begitu penting dan lebih memilih social media sebagai sarana pemasaran.
Perlu Anda ketahui, mungkin jika dulu pemasaran lebih ke arah konvensional dan dianggap berhasil, namun era digital telah merubahnya menjadi serba online. Dalam artian, untuk mendapatkan prospek penjualan, Anda tidak perlu lagi susah payah sebar brosur, pasang pamflet disetiap perempatan, iklan koran, radio dan sejenisnya.
Cukup manfaatkan kekuatan teknologi informasi ini dengan cerdas, maka Anda sudah bisa mendapatkan prospek penjualan dengan lebih cepat dan praktis. Salah satu aset digital yang menurut kami penting yaitu website. Apakah Anda mau membangun website tapi masih bingung berapa kisaran harga dan rinciannya?
Jangan khawatir, dipembahasan kali ini kami akan mengurai secara rinci tentang estimasi pembuatan web untuk bisnis sesuai dengan rekomendasi tools serta software yang populer digunakan dan aman untuk jangka panjang. Siap? Yukk kita mulai!
Baca Juga: Jasa SEO Cirebon Solusi Datangkan Trafik Potensial
Daftar isi
Biaya Pembuatan Website Perusahaan Super Hemat
Salah satu pertanyaan yang sering kami dapatkan sebagai Digital Marketing Agency adalah: Berapa Biaya Pembuatan Website Perusahaan? Mungkin ini juga yang menjadi pertanyaan Anda sehingga memutuskan untuk mampir ke artikel ini.
Jawabannya adalah: Harga pembuatan website perusahaan tergantung dari budget dan tujuan Anda membuat website. Artinya, sangat fleksibel dan global bisa berbeda-beda bagi setiap individunya. Tapi tenang saja, Anda ngga perlu khawatir karena disini kami akan jelaskan rincian biaya secara umum untuk membangun website bisnis atau perusahaan.
Sebelum kami lanjut, kita harus sepakat dulu ya.. kalau pembahasan ini fokus pada Website Bisnis atau Company Profile dan bukan membahas website toko online, membership, dan lain sebagainya. Hal ini bertujuan agar pembahasan kita bisa satu arah dan nyambung. Oke, SEPAKAT YA?
Kenapa kami harus membatasi informasi ini? Agar Anda bisa lebih mudah menggambarkan rincian biaya yang disiapkan ketika ingin membangun web untuk perusahaan. Sudah siap? Yukk kita kenalan dulu tentang website perusahaan.
Apa Itu Website Company Profile?

Website Company Profile adalah sebuah situs yang menampilkan profil perusahaan atau bisnis secara mendetail. Dengan adanya situs company profile, orang akan lebih mudah mendapatkan informasi terkait dengan perusahaan Anda.
Bahkan bukan hanya bagi klien atau calon pelanggan, website profile perusahaan juga sangat bermanfaat untuk berbagai pihak, misalnya bagi mitra bisnis dan calon investor sebagai penyuntik modal. Banyak sekali fungsi web perusahaan seperti:
- Memberi gambaran umum tentang perusahaan
- Menampilkan informasi terkait produk dan layanan
- Menunjukkan kredibilitas
- Membuka peluang bisnis yang lebih besar
- Menarik pelanggan
Dan masih banyak lagi manfaat lainnya yang bisa Anda rasakan karena detail perusahaan, informasi dasar perusahaan, hingga Pencapaian bisnis Anda terpajang didalam website, sehingga sangat memudahkan pengunjung mengenali produk dan kemudian lebih cepat tertarik menggunakan layanan atau produk Anda.
Pentingnya Memiliki Website Bisnis
Sampai hari ini, hampir seluruh bisnis pelaku bisnis berlomba-lomba membuat perusahaan mereka dikenal oleh banyak orang dengan menggunakan sarana di dunia digital. Dunia online menjadi pilihan karena dapat dengan mudah diakses kapanpun dan di manapun.
Salah satu aset media digital yang digunakan untuk menampilkan profil perusahaan adalah dengan menggunakan website company profile. Situs website dianggap perlu dan penting karena dapat menampilkan profil perusahaan secara lengkap mengenai bisnis yang dikerjain serta memberikan info-info terbaru secara cepat.
Itulah salah satu alasan utama kenapa sekarang Anda harus memikirkan website bisnis dengan baik. Bisnis Anda akan lebih mudah ditemukan oleh calon pelanggan tanpa harus memasang iklan di media online berbayar. Nah kira-kira berapa biaya untuk membangun website bisnis? Yukk simak keterangan berikut:
Berapa Biaya Pembuatan Website Perusahaan?
Sesuai kesepakatan kita sebelumnya bahwa konteks pembahasan kita adalah website bisnis, dan disini kami rekomendasikan Anda agar dapat membangun website dengan mudah, murah dan cepat. Jawabannya yaitu dengan memakai CMS WordPress.
Apa Itu WordPress? WordPress adalah platform untuk membuat blog dan website yang memiliki berbagai fungsionalitas berbasis PHP dan MySQL. Saat ini, WordPress juga menjadi sistem manajemen konten (CMS) yang menaungi lebih dari 35% website di dunia, dan persentase ini masih akan terus meningkat.
Praktisnya, dengan CMS WordPress dapat memudahkan Anda dalam membangun website perusahaan. Keunggulan dari platform ini adalah software antarmuka yang intuitif dan user-friendly. Nah berikut beberapa rincian software penting dan biaya jika Anda ingin membangun website bisnis menggunakan CMS WordPress.
1. Domain dan Hosting
Domain dan Hosting adalah dua hal yang sangat penting dalam pembuatan website. Mengapa dikatakan penting? karena tanpa dua hal tersebut, website tidak akan mungkin bisa “online” alias dapat diakses oleh banyak orang melalui internet.
Domain adalah nama atau alamat dari sebuah website. Sebuah situs web pastinya memiliki nama. Pernagkan Anda melihat website dengan akhiran .com .id .net dll? Nah nama website dengan akhiran seperti itulah yang disebut dengan domain.
Sedangkan hosting adalah lokasi atau media untuk menyimpan data dalam bentuk tulisan, gambar atau video. Lebih mudahnya, hosting adalah lokasi dimana file website diletakkan. Kita tahu bahwa file website bisa terdiri dari berbagai macam hal seperti script website, file gambar, file video dan sebagainya. Nah, didalam hosting inilah semua hal tersebut disimpan.
Kedua hal tersebut sangat dibutuhkan jika Anda ingin membangun website bisnis. Anda gak perlu bingung dimana bisa mendapatkan layanan yang bagus dan profesional. Berikut dua layanan domain hosting rekomendasi dari kami:
1. Domainesia
Domainesia adalah salah satu penyedia layanan yang memudahkan pendaftaran domain dan hosting web untuk semua orang, dengan fokus pada kualitas tanpa mengorbankan biaya. Dimulai sebagai perusahaan startup kecil, Domainesia telah berkembang menjadi salah satu pemain terkemuka di industri ini.
Jika Anda ingin menyewa domain dan hosting dengan biaya hemat dan murah, maka Domainesia adalah jawaban yang tepat. Anda bisa mencari domain sesuai nama bisnis Anda dan pilihan hosting murah dengan banyak promo. Jika Anda merasa bingung, silahkan tonton video panduan Cara Membeli Domain dan Hosting di Domainesia.
Untuk keperluan membangun website perusahaan, Anda bisa ambil paket Hosting Super dengan harga 30.100 / bulan. Jika Anda ambil minimal 1 tahun, Anda mendapatkan bonus gratis domain yang nanti total keseluruhannya sekitar Rp. 400.000. Menurut kami, sangat murah sekali dengan harga segitu sudah bisa mendapatkan domain dan hosting untuk satu tahun penuh.
2. NiagaHoster
Pilihan kedua yang kami rekomendasikan yaitu Niagahoster. Niagahoster berdiri sejak tahun 2013 dan selalu menjamin kualitas uptime server 99.9%, dukungan CS 24 jam, dan memberikan harga termurah di kelasnya. Layanan ini juga berkomitmen untuk senantiasa memenuhi berbagai kebutuhan pelanggan baik profesional maupun personal.
Kenapa kami merekomendasikan Niagahoster untuk pembelian domain dan hosting website Anda? Karena Niagahoster telah dipercaya lebih dari 500.000 klien yang terdaftar dari seluruh Indonesia. Perusahaan ini selalu berkomitmen menyajikan teknologi terbaik untuk kesuksesan bisnis online Anda.
Untuk kebutuhan website profil perusahaan, organisasi hingga komunitas, Anda bisa mengambil penawaran terbaik Paket Hosting Personal Gratis Domain dengan kisaran harga Rp. 1.100.000. Dengan harga segitu, Anda bisa mendapatkan hosting untuk 3 tahun dan domain untuk satu tahun. Untuk cara pembeliannya, silahkan tonton panduan Cara Membeli Domain dan Hosting di Niagahoster.
Jadi, untuk modal atau biaya domain dan hosting, Anda tinggal tentukan mau pakai Domainesia atau Niagahoster. Setelah itu silahkan rekap harganya apakah 400rb atau 1.100rb. Jika sudah, yuk kita lanjut dibahan berikutnya:
2. Tema Website WordPress Perusahaan
Setelah Anda memiliki domain dan hosting untuk bahan website, hal penting berikutnya yaitu menyiapkan tema website khusus bisnis yang mendukung berbagai aktifitas praktis. Template yang kami rekomendasikan bernama LandingPress, tema ini juga yang sering kami gunakan untuk membangun web bisnis profesional dan elegant.
Satu WordPress Theme untuk sejuta kebutuhan bisnis online. Itulah slogan dari LandingPress. Tema LandingPress adalah WordPress theme yang bisa menghemat waktu Anda dalam pembuatan website bisnis dengan mudah, tidak ribet, bahkan tanpa skill coding sekalipun.
Untuk memahami detail fitur dan harganya, Anda bisa pelajari dihalaman situs resminya Landingpress.co. Jika untuk kebutuhan website bisnis, Anda bisa mengambil paket termurah yaitu Rp 500.000 dan perpanjang setiap tahun. Kalau ingin Lifetime, silahkan ambil paket yang harga Rp 650.000.
3. Plugin Premium Landingkit
Setelah domain, hosting dan tema, satu lagi yang harus Anda siapkan yaitu berupa plugin Landingkit yang berfusngi untuk memudahkan Anda dalam membuat halaman website profesional mulai dari home page, about us, services, portfolio, contact us, dan lain-lain.
LandingKit adalah sebuah plugin yang berisi ratusan template landing page kekinian yang bakal bikin landing page website Anda semakin berkelas dan omset penjualan Anda semakin kenceng. Sebuah WordPress Plugin yang berisi template elementor terbaik di Indonesia. Terdapat 170 lebih tema landing page siap pakai hanya dalam 1 plugin saja.
Ada tiga paket yang bisa Anda pilih yaitu Personal Use, Commercial Use, dan Commersial Use dengan lisensi lebih banyak. Rekomendasi kami, belilah paket Commercial Use dengan 5 Lisensi website seharga Rp. 500.000 karena itu sudah cukup untuk situs bisnis Anda. Untuk link pembeliannya, silahkan klik tautan Order LandingKit.
4. Desain Logo dan Banner
Selain bahan-bahan atau aset digital diatas, kami juga sangat menyarankan Anda mempersiapkan desain logo dan banner perusahaan Anda. Bagaimana bisa Anda membangun web bisnis jika belum punya identitas bisnis seperti logo, warna, banner, tagline dan lain-lain? Oleh karena itu, siapkan juga aset penting ini.
Jika memang sampai saat ini Anda belum punya semuanya, jangan khawatir. Karena kami juga menyediakan Jasa Desain Grafis Online untuk memenuhi kebutuhan aset digital Anda mulai dari logo, banner, kartu nama, baliho, kaos, dan lain-lain. Biaya ini sangat fleksibel sesuai apa saja yang Anda butuhkan.
Kesimpulan Biaya Pembuatan Website Perusahaan

Nah itulah rincian detail tentang estimasi harga pembuatan website perusahaan jika Anda eksekusi secara mandiri. Jika rangkum, berikut rincian biaya lengkapnya:
- Domain Hosting Domainesia: 400.000
- Domain Hosting Niagahoster: 1.100.000
- Tema LandingPress: 500.000
- Plugin LandingKit: 500.000
- Desain Logo Bisnis: 350.000
NB:
- Jika Anda memilih domain hosting di Domainesia, maka totalnya adalah: Rp 1.750.000
- Namun, Jika Anda memilih domain hosting di Niagahoster, maka totalnya adalah: Rp 2.450.000
Tentu saja estimasi harga diatas bisa berubah sewaktu-waktu, karena kami tidak tahu kapan promo layanan berakhir. Biaya tersebut baru penyiapan aset digital sederhana saja. Anda masih tetap membutuhkan skill khusus untuk bisa membangunnya. Apakah Anda bisa mengerjakannya secara mandiri? Jika ragu, lebih baik percayakan ke jasa pembuatan website profesional Etnicode.
Mau Biaya Pembuatan Website Perusahaan Lebih Murah?
Saat Anda mengetahui rincian biaya pembuatan website perusahaan namun masih bingung bagaimana cara impelementasinya, maka kehadiran Jasa Website Profesional adalah jawaban yang tepat. Anda bisa bekerjasama dengan Etnicode pada layanan pembuatan website bisnis terima jadi.
Saatnya Kembangkan Bisnis Anda Secara Online. Etnicode menyediakan jasa pembuatan website yang bertujuan untuk membantu anda mendapatkan calon pelanggan potensial.
- Domain & Hosting
- Riset, Instalasi, Setting & Konfigurasi
- Full Akses Cpanel, Email Bisnis, Login Website dll
- Gratis Desain Logo Premium
- Gratis Artikel + Optimasi SEO
- Gratis Maintenance Website
- Gratis Konsultasi
- Bonus Video Dokumentasi Website
- Bonus Optimasi Google My Bisnisku
Kontak Pembuatan Website Bisnis
- Company: PT. Etnicode Digital Solution
- Telp/Whatsapp: 0822 3333 1245 | Muhamad Anik
- Email: etnicode@gmail.com / info@etnicode.com
- Harga Terbaru: Promo Pembuatan Website Etnicode
Itulah informasi penting hari ini tentang “Biaya Pembuatan Website Perusahaan“. Semoga dengan adanya pembahasan ini, Anda lebih mudah dalam menyiapkan anggaran membangun website. Temukan artikel bisnis & digital marketing lainnya didalam Blog Etnicode Solution.