Cara Memasarkan Usaha Properti Anda Agar Cepat Laku
Saat berbicara mengenai jualan properti, hampir semua orang pasti bisa melakukannya asal punya keinginan yang kuat. Tapi, belum tentu mereka yang memutuskan untuk terjun ke dalam bidang properti itu tahu bagaimana cara memasarkan usaha properti yang baik dan efektif.
Properti adalah salah satu produk dengan peminat yang sangat tinggi karena tergolong investasi jangka panjang yang menguntungkan seperti rumah, apartemen, villa dan sejenisnya. Anda akan berhasil berjualan properti jika tahu cara menemukan calon buyer sesuai spesifikasi properti Anda.
Banyak cara untuk bisa menjual properti, apalagi dunia online sudah sangat memudahkan kegiatan pemasaran mulai dari social media, marketplace, dan lain-lain. Agar properti yang Anda jual dapat diketahui dan diminati calon pembeli (buyer), tentu saja Anda membutuhkan strategi pemasaran khusus terkait produk properti Anda.
Ingat, tidak semua strategi pemasaran cocok untuk mengembangkan bisnis properti. Anda harus bisa menjalankan beberapa strategi marketing properti yang tepat. Oleh karena itu, dibawah ini kami sudah siapkan alur membuat pemasaran properti Anda menjadi lebih baik dan tepat sasaran.
Baca Juga: Promo Jasa TikTok Management
Daftar isi
Cara Memasarkan Usaha Properti Secara Online
Karena masifnya penggunaan internet di Indonesia, membuat banyak developer dan agen properti kini mulai melirik metode digital marketing untuk memasarkan produknya. Tidak heran banyak juga yang menggunakan Jasa Digital Marketing Property agar lebih mudah mendapatkan pembeli yang tepat.
Apalagi dimasa pandemi, arus kas keuangan perusahaan sampai rumah tangga sangat ikut tedampak. Pemasukan kurang bahkan ngga ada, sedangkan pengeluaran terus bertambah setiap hari.
Beberapa orang mencoba memulihkan ekonominya dengan cara menjual aset seperti aset properti, rumah, ruko, apartemen hingga hotel dan vila pun ikut di lego asalkan bisa terus bertahap hidup. Namun setelah pandemi mulai meredup, akhirnya perekonomian mulai berputar kembali.
Momen ini bisa menjadi waktu terbaik Anda sebagai developer, agen atau broker properti untuk menjual proyek Anda. Calon buyer sudah mulai aktif menginvestasikan uangnya untuk bisa dimanfaatkan jangka panjang. Apakah sudah punya cara terbaik untuk memasarkannya? Jika belum, yukk terapkan beberapa cara terbaik dibawah ini:
1. Ciptakan Buyer Persona Produk Anda
Apa Itu Buyer Persona? Buyer Persona selalu digunakan oleh pebisnis/pengusaha dan merketer profesional untuk menentukan target pemasaran agar iklan yang dibuat bisa tepat sasaran. Bagi praktisi internet marketing dan pemilik usaha yang ingin berkembang, penting untuk mulai menyusun buyer persona agar target pembeli mudah dikenali.
Buyer persona juga menjadi kunci yang dipakai oleh pemasar untuk menentukan siapa yang akan menjadi konsumen produk supaya bisa mendapat keuntungan. Buyer persona bisa mendatangkan pengaruh luar biasa pada strategi marketing properti Anda.
Contohnya saja, kalau Anda menargetkan usia 28 – 50 untuk properti Anda, Anda tidak perlu buang-buang waktu dan uang membuat marketing untuk produk. Dengan buyer persona, Anda bisa melihat dan menemukan dimana orang-orang usia 28 – 50 menghabiskan waktu di Internet, sumber macam apa yang mmereka percaya, dan masalah apa yang mereka hadapi.
2. Cari Media Pemasaran yang Tepat
Bisnis yang sukses adalah yang penjualannya mengalami peningkatan. Untuk mencapai hal tersebut, maka diperlukan sebuah upaya promosi memperkenalkan produk yang dimiliki. Promosi dapat dilakukan melalui berbagai media online yang sudah ramai.
Apalagi kini sudah ada teknologi canggih yang bisa dimanfaatkan sebagai media promosi dengan hasilnya yang lebih cepat dan menjangkau pasar secara luas, bahkan hingga luar negeri. Anda sendiri harus bisa menemukan media pemasaran online yang tepat jika ingin propertinya laku keras habis dibeli oleh buyer.
Ada banyak media yang bisa Anda gunakan mulai dari Facebook, Instagram, TikTok, Marketplace, Youtube dan sejenisnya. Namun pertanyaannya, media mana yang cocok sesuai spesifikasi properti Anda?
Cara termudah untuk menemukan media yang tepat adalah dengan melihat data buyer persona yang sudah Anda buat pada poin pertama. Dari situ, Anda bisa menganalisa di media mana calon buyer berkumpul? Jika sudah dapat, tinggal gunakan saja media tersebut dan fokus membangun engangement.
3. Buat Konten Marketing di Social Media
Jika sampai tahap sini sudah menemukan media mana yang cocok untuk menjual properti Anda, kemudian buatlah konten marketing yang sesuai dengan minat audiens agar sosmed Anda dapat berkembang dengan cepat.
Jika Anda bingung bagaimana cara manajemen social media agar tampil profesional, gunakan Jasa Kelola Facebook dan Instagram Management yang sudah tersedia di Etnicode Solution sebagai digital marketing agency profesional di Indonesia.
Selain Facebook dan Instagram, jika market Anda ada di TikTok, gunakan juga Jasa TikTok Management untuk mulai membangun konten marketing berkualitas sampai trust produk Anda terbangun dan mendapat interaksi maksimal dari hasil pembuatan konten tersebut.
4. Manfaatkan Portal Properti
Selain menggunakan social media, untuk menjual properti juga bisa memanfaatkan portal yang sudah banyak tersedia. Menggunakan portal properti menjadi salah satu strategi digital marketing yang bisa dilakukan. Memasang iklan di portal properti dianggap lebih menguntungkan, karena portal properti memiliki traffic tinggi.
Apalagi pengunjung yang membuka situs properti memang merupakan orang yang berniat untuk membeli properti. Jadi tidak ada salahnya Anda memanfaatkan portal-portal yang sering digunakan iklan properti untuk menambah traffic dan kemudian konversi menjadi penjualan.
5. Bangun Website Properti
Mengandalkan portal properti saja tentunya tidak akan cukup, Anda tidak bisa bergantung pada satu platform saja. Ada baiknya jika Anda juga membuat website khusus menampilkan tentang proyek properti yang ingin dijual. Namun kelemahannya memang membuat website yang berkualitas membutuhkan waktu dan biaya.
Jika Anda ingin membangun website dengan biaya yang murah dengan proses pengerjaan yang cepat, gunakan layanan Jasa Pembuatan Website Profesional. Semua pekerjaan dari nol sampai website siap digunakan bisa diselesaikan dengan lebih efektif.
Agar dapat mendatangkan trafik, tambagkan konten artikel berkualitas, foto dan video menarik pada website Anda. Jangan lupa untuk menerapkan Search Engine Optimization (SEO) di website, agar konten menempati posisi teratas dalam pencarian search engine. Jika ingin lebih cepat dalam pengerjaan SEO, gunakan Jasa SEO Terbaik agar hasilnya lebih cepat tercapai.
6. Follow Up Prospek Secepet Mungkin
Jika Anda sudah mulai menerapkan cara-cara diatas, prospek pasti mulai berdatangan masuk ke whatsapp atau telephone Anda. Jangan lupa untuk mem-follow up calon pembeli potensial (leads) agar mau datang ke lokasi properti (survei). Ini sangat penting, karena jangan sampai data calon pembeli yang sudah didapatkan justru didiamkan hingga berhari-hari.
Leads bisa menjadi pertanda closing sudah dekat didepan mata. Laksanakan tugas Anda untuk bisa mengajak mereka semua survei kelokasi dan memilih properti yang Anda jual dengan berbagai metode promo yang tersedia. Dengan begitu, properti Anda menjadi lebih mudah terjual tanpa harus pusing apalagi sampai frustasi.
7. Pasang Iklan di Google Ads
Selain menggunakan cara-cara organik diatas, Agar penjualan properti lebih maksimal, tak ada salahnya memasang iklan di Google Ads. Iklan Google adalah fitur iklan berbayar milik Google yang dapat dimanfaatkan untuk promosi bisnis, jual produk atau layanan termasuk properti yang bertujuan untuk meningkatkan traffik ke situs website Anda.
Untuk memasang iklan Google Ads, Anda hanya akan membayar saat calon konsumen mengambil tindakan. Misalnya saat mereka klik iklan untuk mengunjungi situs atau menelpon karena tertarik dengan properti Anda. Jika Anda kesulitan-pun bisa gunakan Jasa Iklan Google Ads Murah.
8. Pasang Iklan di Facebook Ads
Apakah ada alternatif selain iklan di Google Ads? Pasti ada, salah satunya yaitu Facebook Ads atau Instagram Ads. Pemasangan iklan di platform ini telah dikembangkan sejak tahun 2004 dan dapat menjadi salah satu trobosan cara menjual properti dengan cepat.
Karena selain penggunanya yang banyak, prosedur memasang Facebook Ads juga terbilang cukup mudah. Ada banyak tutorial diluar sana yang bisa Anda pelajari. Tapi kalau Anda nggak ada waktu, lebih baik percayakan saja ke Jasa Iklan Facebook Ads.
9. Selalu Evaluasi Pekerjaan Anda
Meskipun kami membagikan 1000 cara memasarkan usaha properti, tapi kalau Anda tidak punya kemampuan mengevaluasi dan memperbaiki strategi yang sudah diterapkan, itu sama saja nggak ada artinya. Kenapa begitu? karena skill membaca matriks hasil pemasaran itu sangat penting.
Anda wajib mengevaluasi pemasaran yang sudah diterapkan mulai dari seberapa banyak prospek yang masuk, apakah target market sudah sesuai? apakah interaksi di social media bagus? berapa jumlah trafik website setiap bulannya? dan seterusnya. Nantinya, dari data yang Anda dapatkan bisa dimaksimalkan untuk penyusunan strategi pemasaran properti berikutnya.
Tips dan Cara Memasarkan Usaha Properti
Sampai disini, Anda sudah belajar banyak tentang strategi pemasaran properti secara online mulai dari cara organik ataupun berbayar. Disamping itu, Anda juga perlu strategi khusus demi menghasilkan output penjualan yang lebih maksimal. Berikut beberapa tips catatan dari kami:
- Lakukan survei terlebih dahulu dengan teliti
- Tentukan waktu penjualan properti yang tepat
- Memperhatikan apa saja kelebihan dan kekurangan properti
- Menguasai buyer persona produk properti
- Pastikan tampilan rumah tidak ada yang rusak
- Fokus berikan solusi pada calon buyer
Itulah informasi dari kami hari ini tentang Cara Memasarkan Usaha Properti Agar Cepat Laku. Tidak ada salahnya menerapkan tips yang sudah kami bagikan demi meningkatkan angka penjualan. Anda bisa mendapatkan informasi menarik lainnya dan belajar melalui artikel up to date di dalam Blog Etnicode Solution. Semoga bermanfaat.
Baca Juga: Jasa Konten TikTok Murah Bisa Custom Ide