0822 3333 1245 info@etnicode.com Yogyakarta, Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan TikTok

Kelebihan dan Kekurangan TikTok yang Wajib Anda Pelajari

Kelebihan dan Kekurangan TikTok – Aplikasi TikTok menjadi salah satu aplikasi yang sempat booming sejak pertengahan tahun 2018 silam dan ternyata memang banyak kelebihan yang ditawarkan apalagi kalau Anda seorang pebisnis yang berencana mempromosikan produk atau layanan di platform ini.

Meskipun aplikasi ini sempat terkena sempritan oleh pemerintah melalui kominfo, saat ini TikTok telah bertransformasi menjadi aplikasi yang berusaha untuk mendidik serta menghibur para penggunanya. Dengan perkembangan yang luar biasa menjadi aplikasi yang lebih positif, semakin banyak fitur-fitur yang tersedia hingga artikel ini dibuat.

Jika Anda seorang pebisnis, potensi memasarkan produk menggunakan TikTok adalah suatu hal yang wajib dilakukan. Bagaimana tidak, TikTok sudah memiliki lebih dari 800 juta pengguna aktif dari berbagai belahan dunia.

Jumlah ini diperkirakan terus naik setiap saat mengingat aplikasi TikTok sudah diunduh lebih dari 1,5 miliar kali oleh pengguna Google Play Store dan Apple, bahkan sudah menjangkau sekitar 150 negara di seluruh dunia. Sangat disayangkan jika Anda melewati kesempatan promosi didalam aplikasi viral satu ini.

Tapi jika Anda ingin segera menerapkan marketing TikTok, tidak ada salahnya mempelajari apa saja kelebihan dan kekurangan TikTok bagi sebuah bisnis. Berikut kami jelaskan pembahasan penting yang akan menambah referensi Anda sebelum menerapkan lebih jauh.

Baca Juga: Apa Itu TikTok Ads, Penjelasan & Jenis Iklan Populer

Kelebihan dan Kekurangan TikTok

Aplikasi TikTok sampai saat ini masih dalam masa puncak kejayaan karena menjadi salah satu pendatang yang paling diperhitungkan dalam dunia media sosial. Hampir semua orang dari banyak kalangan mengetahui manfaat TikTok sehingga mereka berlomba-lomba memproduksi jenis video yang dapat dinikmati oleh orang banyak. Berikut beberapa kekurangan dan kelebihan Aplikasi TikTok:

1. Mengandalkan Konten Lokal

Dilansir dari Influencer Marketing Hub, Aplikasi TikTok sering mengadakan challenge yang bersifat lokal dan ditandai dengan hastag. Meskipun TikTok sudah sangat populer secara internasional, tapi TikTok juga selalu mengandalkan konten-konten lokal.

Selain mendapatkan banyak video baru yang di-upload oleh setiap negara, TikTok juga memperoleh pengguna baru dari challenge yang diadakan di seluruh negara. Hal ini tentu saja menarik bagi pengguna TikTok, karena mereka ingin update terus dengan tren terbaru di negaranya dengan membuat video yang kreatif dan inspiratif.

Ciri atau karakteristik ini sangat menarik untuk dijadikan salah satu alasan menjalankan kegiatan TikTok Marketing. Dengan banyaknya bukti keberhasilan penyebaran video yang sedang tren, perusahaan yang membuat video kreatif juga berpotensi memperoleh hal yang sama seperti FYP dan mendapat banyak pengikut sehingga produk atau layanannya lebih banyak yang mengenal.

2. Tidak Perlu Akun Untuk Melihat Video

Aplikasi satu ini berbeda dengan aplikasi lainnya. TikTok bisa dibilang sebagai aplikasi yang mudah digunakan atau user friendly karena Anda tidak perlu memiliki akun sendiri untuk melihat vide-video yang ada di TikTok.

Hal ini tentu saja sangat bermanfaat bagi Anda yang terkadang malas untuk masuk ke sebuah aplikasi dengan akun Anda. Didalam TikTok, Anda bisa menggunakan aplikasi untuk melihat video tanpa pembuatan akun terlebih dahulu. Nggak percaya? coba aja Buka TikTok sekarang.

3. Menyajikan Video Pendek Menarik

Berapa banyak jenis video yang sudah Anda tonton didalam aplikasi ini? Sajian video yang bergulir sangat menarik karena konten kreator dituntut untuk bisa kreatif agar videonya dapat dinikmati orang banyak. Durasinyapun sangat beragam mulai dari 15 detik, 30 detik, 60 detik hingga bermenit-menit.

Dengan varian durasi yang fleksibel, membuat orang-orang yang menggunakan aplikasi ini lebih hemat kuota internet dan merasa diuntungkan. Selain itu, durasi video yang singkat juga tidak akan membuat orang bosan. Salah satu kegiatan rutin kami juga memproduksi konten-konten edukatif didalam TikTok ini. Jika Anda belum berteman, silahkan Ikuti TikTok Etnicode.

4. Pembuatan Video Mudah

Kelebihan lainnya dari aplikasi TikTok adalah terkait dengan pemasaran adalah kemudahannya dalam memproduksi video. Pengguna dapat membuat, mengedit, dan meng-upload video langsung hanya dengan menggunakan aplikasi tersebut tanpa harus editing di PC ataupun di aplikasi lainnya.

Dengan keunggulan tersebut, banyak pengguna lebih tertarik untuk terus membuat konten TikTok tanpa perlu merasa kesulitan. Sama halnya dengan perusahaan, jika ingin membuat video, perusahaan bisa dengan mudah hanya menggunakan TikTok. Namun kreatifitas dituntut aktif terkait hal ini.

5. Banyak Filter Bermanfaat didalamnya

Aplikasi TikTok sendiri memiliki filter yang beragam yang bisa digunakan oleh para penggunanya dengan sangat mudah. Pihak TikTok sendiri mengklaim bahwa filter yang dimiliki berbeda dengan aplikasi serupa karena lebih beragam dan terus diperbaharui sesuai trend saat ini.

Di TikTok, banyak sekali filter keren yang bagus dan bertebaran. Jika Anda mau pakai, cukup download efek TikTok yang Anda inginkan dan gunakan lah sesuai kebutuhan. Contoh salah satu filter unik yaitu half filter atau filter yang seperti iPhone.

6. Bisa Pakai Background Music Sesuai Pilihan

Kelebihan satu ini bisa dibilang sebagai keunggulan yang paling menonjol. Bagaimana tidak, pada aplikasi TikTok sendiri pengguna bisa menambahkan musik latar untuk membuat video yang diciptakan agar lebih hidup. Pilihan background music yang ditawarkan pun bisa dibilang cukup banyak dan up to date.

Bahkan, dengan penggunaan audio yang tepat, bisa memungkinkan video Anda menjadi viral dan banyak ditonton oleh pengguna TikTok. Anda bisa riset dengan mudah untuk menemukan audio mana yang sedang boom saat ini dan kemudian dipakai serta divariasi oleh konten Video TikTok Anda sendiri.

Kekurangan Aplikasi TikTok

TikTok adalah media sosial yang memiliki banyak sekali pengguna aktif. Platform ini terbukti memiliki kelebihan untuk meningkatkan brand awareness dalam promosi bisnis. Namun dari kelebihan yang kami jelaskan diatas, bukan berarti media ini tidak memiliki kekurangan.

Anda juga harus mempertimbangkan kekurangan sosial media ini sebelum menerapkan pemasaran bisnis Anda ke dalam Platform TikTok. Berikut beberapa kekurangan TikTok yang wajib Anda ketahui:

Baca Juga: Jasa SEO Google Penting Banget Untuk Web Anda

1. Kurang Tepat Dengan Audiens Dewasa

Dalam laporan Monthly Active User (MAU) menyatakan bahwa TikTok memiliki pengguna aktif sebanyak 800 juta dengan rata-rata penggunanya berusia remaja hingga dewasa dengan rentang waktu umur 16 sampai 24 tahun.

Konsep aplikasi TikTok adalah sebagai media sosial yang medistribusi konten berbasis video yang menghibur dan tentu saja sangat populer dikalangan anak muda dengan rentang usia diatas. Hal ini menandakan bahwa sebagian besar pengguna TikTok adalah usia remaja.

Jika target market produk Anda adalah orang dewasa, Anda perlu mempertimbangkan kembali TikTok sebagai media promosi bisnis. Hal ini dikarenakan demografis pengguna TikTik diatas umur 30 tahun cenderung memiliki waktu yang terbatas untuk mengakses platform satu ini.

2. Menerapkan Algoritma TikTok  Sendiri

Aplikasi TikTok terbukti dapat meningkatkan brand awareness suatu produk. Namun, Anda perlu ketahui bahwa TikTok sulit untuk mengkonversikan brand awareness tersebut ke arah penjualan. Hal tersebut dikarenakan TikTok belum memiliki fitur yang dapat menautkan link produk Anda ke situs penjualan secara langsung.

Agar aplikasi ini bisa disesuaikan dengan kebutuhan pemasaran bisnis, Anda perlu menunggu update algoritma dari TikTok itu sendiri sampai benar-benar cocok. Anda bisa mempelajari salah satu update algoritma TikTok melalui Hootsuite.

3. Dikhawatirkan Hanya Sebagai Trend Sejenak

TikTok berkembang dengan cepat beberapa tahun terakhir ini, terutama disaat pandeki masuk melanda Indonesia yang membuat banyak daerah melakukan lockdown. Banyak orang terpaksa hanya berdiam diri dirumah dan mencari kegiatan sehingga TikTok kembali besar namanya dengan momentum tersebut.

Namun yang banyak dikhawatirkan adalah, apakah ini hanya berupa trend saja? karena beberapa aplikasi seperti snapchat, menjadi bukti dari tidak kuatnya platform tersebut menghadapi trend sehingga tidak berumur panjang. Bagaimanana menurut Anda?

Baca Juga: Jasa Konten TikTok Murah Bisa Custom Sesuai Kebutuhan

Kesimpulan Kelebihan dan Kekurangan TikTok

Aplikasi TikTok merupakan platform sosial media yang saat ini sedang ramai menjadi perbincangan. Sejumlah manfaatnya berhasil menaikkan tingkat Brand Awareness sebuah produk yang Anda promosikan. Namun dari kelebihan tersebut, TikTok juga memiliki kekurangan sebagai media digital marketing.

Anda harus mempertimbangkan keduanya sebelum memasarkan produk Anda ke platform ini. Dari pemahaman Anda mengenai Kelebihan dan Kekurangan TikTok yang sudah kami jelaskan diatas, harapan kami adalah Anda bisa lebih teliti memilih channel distribusi produk Anda.

Jika target market Anda banyak berkumpul di TikTok, tidak ada salahnya mencoba masuk ke dalam aplikasi dengan memproduksi berbagai konten menarik dan menghibur di TikTok yang kemudian dapat menarik lebih banyak pengikut dengan cepat. Jika Anda tidak memiliki kemampuan membuat konten video TikTok, Anda bisa pakai layanan Jasa TikTok Management Etnicode.

Jasa Bikin Konten TikTok Keren

Jasa TikTok Management Etnicode adalah sebuah layanan profesional kelola akun TikTok bisnis untuk memudahkan calon konsumen menemukan produk/jasa Anda melalui konten menarik dan edukatif sesuai minat target market Anda. Kami menyediakan berbagai service unggulan seperti riset konten, konsep & ide video, riset hastag, copywriting dan lain-lain.

Kami juga selalu mengutamakan keamanan dan kenyamanan Anda. Seluruh data login TikTok bisnis Anda kami jamin aman. Seluruh hasil editing video akan kami serahkan semuanya setelah proses management selesai agar Anda tetap bisa memposting video tersebut ke social media lainnya. Untuk bisa menggunakan layanan ini, silahkan klik tautan penawaran dibawah ini:

Itulah informasi menarik tentang kelebihan dan kekurangan TikTok untuk media pemasaran. Jika Anda ingin mencoba marketing Tiktok Organik, silahkan pilih paketnya melalui tautan diatas dan lakukan konsultasi dengan tim Etnicode. Semoga bermanfaat dan sampai bertemu di pembahasan berikutnya.

FORM KONSULTASI TIKTOK MANAGEMENT

Contoh: Pembuatan Website, Kelola Instagram, dll

Etnicode Agency

https://www.etnicode.com/

PT. Etnicode Digital Solutions - Satu Jasa untuk segala kebutuhan Online Marketing bisnis Anda mulai dari pembuatan website, penulisan artikel, maintenance website, SEO website, social media management, desain grafis, editing video, konten marketing, hingga Iklan Ads!